Saldo User Defined Key
Posted by Krishand Krishand at September 2nd, 2013
Fitur baru ini berfungsi untuk menunjukkan nilai saldo masing-masing perkiraan, berdasarkan rangkuman atas penggolongan Key Analisys yang telah digunakan dalam pencatatan transaksi jurnal.
Ikuti langkah-langkah berikut untuk membuka Saldo User Defined Key:
- Dari Menu Utama, klik tombol Saldo User Defined Key
- Muncul Menu Analisa Rangkuman Jurnal
- Pilih parameter data yang Anda ingin tampilkan dalam Saldonya, yakni:Group By
Tentukan parameter yang akan digunakan dalam mengelompokkan data jurnal transaksi dengan cara memberi tanda check pada kolom yang Anda inginkan.
Parameter ini akan muncul sebagai kolom di tabel detail Saldo User Defined Key.Pilihannya yakni:
- Cabang
- Key 01
- Key 02
- Key 03
- Key 04
- N/A
Disediakan untuk parameter Key 05 dan Key 06 yang belum didefinisikan di Setup Preferensi.
Filter By
Tentukan parameter yang akan digunakan dalam menyortir data jurnal transaksi dengan cara memilih dari daftar pada kolom yang telah disediakan .
Beberapa parameter dalam pengaturan ini ditentukan dari pilihan yang Anda buat dalam bagian Group By.Pilihannya yakni:
- Cabang
- Dari Tanggal
- s/d Tanggal
- Key 01
- Key 02
- Key 03
- Key 04
- N/A
Disediakan untuk parameter Key 05 dan Key 06 yang belum didefinisikan di Setup Preferensi.
- Kemudian klik Filter untuk menampilkan hasil pada layar saldo perkiraan berdasarkan parameter yang telah Anda tentukan.
- Untuk kembali menampilkan seluruh data klik Remove Filter.
- Klik Close untuk menutup menu jendela Analisa Rangkuman Jurnal.
Category: Cara Pemakaian, GL 4.0
Leave a Reply